Dewan NasDem, Minta Aplikasi Kesehatan Permudah Kader Lansia

Reporter : -
Dewan NasDem, Minta Aplikasi Kesehatan Permudah Kader Lansia
Hari Santosa/Foto:Roy

Jatimupdate.id - Sejumlah Aplikasi yang dimiliki Pemkot Surabaya, yang berhubungan dengan kader kesehatan dan lainnya, diharapkan bisa dipahami khususnya bagi kader lansia.

"Ini hendaknya dapat dilakukan sosialisasi terhadap semuanya, baik kader kesehatan atau kader perempuan atau lansia yang menggunakan aplikasi." beber Hari Santoso, Anggota Komisi D DPRD Kota Surabaya, beberapa waktu lalu.

Sebab kata dia, hal ini merupakan kesempatan bagi Puskesmas yang sudah dibangun pemerintah kota, dapat dirasakan langsung masyarakat secara umum, khususnya lansia.

"Ini harus ada pendampingan, jangan sampai aplikasi ini hanya diketahui kader-kader muda atau kader kesehatan yang muda. Sedangkan mungkin kader-kader kesehatan ini kurang bisa sosialisasi ke yang lansia." beber Hari.

Maka, lanjut Hari, tugas terpenting Pemkot adalah bagaimana aplikasi ini dapat menjangkau seluruh warga Surabaya. Sekaligus mengoptimalkan peran Puskesmas lainnya.

Minimal tegas politisi NasDem tersebut, bisa menyamai Puskesmas dan Puskesmas pembantu yang sudah mendapatkan apresiasi dari Kementerian Kesehatan.

"Jadi jangan sampai hanya beberapa warga  yang tahu. Jadi tugas yang sangat berat untuk Pak Walikota segera mungkin Puskesmas bisa dioptimalkan." beber Hari.

Sebelumnya, Wamenkes Dante Saksono Harbuwono meninjau Posyandu Prima di Puskesmas Pembantu Jambangan dan Puskesmas Kebonsari, Kecamatan Jambangan, Senin (1/8)

Dante melihat langsung monitoring uji coba integrasi layanan primer di wilayah Jawa Timur. Menurutnya, Posyandu Prima di Surabaya telah memberikan memudahkan bagi masyarakat ketika membutuhkan pelayanan kesehatan. 

"Pak Wali Kota sudah membuat program yang bagus sekali, punya program aplikasi yang diisi secara mandiri oleh masyarakat dan bisa di-bridging (sinkron) dengan program yang ditetapkan oleh kementerian kesehatan, sehingga datanya bisa sinkron," Dante.

Baca Juga: Pimpinan DPRD Sebut Akan Bertemu Investor untuk Hidupkan Kembali Mall THR

Editor : Ibrahim