Cak Nun

Sering Diadu Domba Lawan Mbak Mega

Reporter : -
Sering Diadu Domba Lawan Mbak Mega
Cak Nun/ist

Tokoh intelektual Muslim Indonesia Muhammad Ainun Nadjib atau Cak Nun menegaskan, bahwa dirinya tak pernah bermusuhan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. Cak Nun bercerita bahwa dirinya kerap diadu domba melawan Megawati (Mbak Mega) lewat media sosial.
Bahkan bukan hanya dengan Megawati, tapi sejumlah tokoh lainnya juga dibuat seolah-olah saling bermusuhan di media sosial. "Saya kan dipermusuhan dengan Bu Mega, Habib Rizieq kadang-kadang sama Habib Bahar, sama siapa saja", ucap Cak Nun ketika menghadiri undangan Sekolah Partai PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Minggu (10/04/2022).

Kehadiran Cak Nun di acara PDI Perjuangan tersebut, membuktikan bahwa Megawati tak terpengaruh dengan hal semacam itu. "Dan Bu Mega tidak terpengaruh sedikitpun oleh permusuhan itu. Bu Mega tidak punya rasa marah kepada saya, benci kepada saya," kata Cak Nun.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan, kehadiran Cak Nun di acara buka bersama PDIP untuk mengisi ceramah dan diundang langsung oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
"Jadi sekolah kebangsaan dan kenegarawanan akan terus ditumbuh kembangkan oleh PDIP. Kehadiran Cak Nun ini atas undangan dari Ibu Megawati Soekarnoputri dan acara telah dipersiapkan khusus," kata Hasto.

Acara buka bersama dan sinau PDIP disaksikan secara virtual oleh Ketum Megawati Soekarnoputri. Adapun hadir sejumlah petinggi DPP PDIP yakni Hasto Kristiyanto, Djarot Sjaiful Hidayat, Hamka Haq, Ahmad Basarah, Hamka Haq, Utut Adianto, hingga Menteri ESDM Arifin Tasrif dan Menteri PPA Bintang Puspayoga. (Yok)

Editor : Redaksi