Lonjakan Kiriman Uang dari Warga Madura Perantauan Naik 21% Lebih Jelang Lebaran Melalui Kantor Pos

Reporter : -
Lonjakan Kiriman Uang dari Warga Madura Perantauan Naik 21% Lebih  Jelang Lebaran Melalui Kantor Pos
Antrian Warga Di Kantor Pos Bangkalan

Bangkalan, JatimUPdate.id,-Transaksi pengiriman uang dari warga Madura perantauan melalui Kantor Pos Bangkalan mengalami lonjakan signifikan menjelang Hari Raya Idul Fitri tahun ini.

Data terbaru menunjukkan bahwa persentase kenaikan mencapai lebih dari dua puluh satu persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Pantauan di Kantor Pos Cabang Bangkalan mengindikasikan bahwa aktivitas transaksi pengiriman uang mengalami peningkatan yang cukup besar, terutama dalam satu minggu terakhir menjelang bulan Ramadan. Petugas terlihat sibuk di bagian gudang penerimaan dan pengiriman, menangani kiriman surat dan paket dari luar Bangkalan, khususnya dari warga Madura yang berada di perantauan.

Menurut data yang diperoleh dari pihak Kantor Pos sampai dengan rabu (3/04/2024) terjadi pertumbuhan pengiriman paket dari luar Bangkalan sebesar lebih dari lima belas persen dibandingkan dengan periode sebelum bulan Ramadan. Namun, lonjakan yang lebih besar terjadi pada pengiriman uang ke Bangkalan, mencapai lebih dari dua puluh satu persen.

"Peningkatan jumlah pengiriman tersebut merupakan akumulasi dari kiriman baik dari dalam maupun luar negeri yang masuk ke Kabupaten Bangkalan," ungkap Ahmad Rosadi Eksekutif Manager Kantor Pos Bangkalan kepada JatimUPdate Rabu (3/4/2024).

Perilaku transaksi ini menunjukkan bahwa banyaknya warga Madura di perantauan yang mengirimkan uang kepada keluarga dan sanak saudara mereka di Bangkalan, terutama untuk kebutuhan Ramadan dan persiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri.

Pihak Kantor Pos memperkirakan bahwa lonjakan nilai transaksi ini akan terus berlanjut, dengan prediksi mencapai puncaknya pada H-3 menjelang Hari Raya Idul Fitri. Hal ini menunjukkan bahwa solidaritas dan kepedulian antarwarga Madura, terutama dalam mempersembahkan kebahagiaan kepada keluarga di kampung halaman, tetap menjadi prioritas utama, bahkan di tengah situasi yang menuntut seperti saat ini.(AM)
 
 

Editor : Nasirudin