Vaksin Merah Putih Siap Jadi Booster, Gunakan Merk Dagang Vaksin Inavac Pemberian Presiden Jokowi.

Reporter : -
Vaksin Merah Putih Siap Jadi Booster, Gunakan Merk Dagang Vaksin Inavac Pemberian Presiden Jokowi.
Antrian Vaksin Booster di Malang

SURABAYA (Jatimupdate.id) -Presiden Joko Widodo memberi nama "Inavac" untuk vaksin merah putih. Hal tersebut disampaikan Gubernur Khofifah Indar Parawansa, bersama Rektor Unair Prof. Dr. Mohammad Nasih  di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (27/8).

Direktur Utama PT Biotis Pharmaceutical Indonesia FX Sudirman memperkirakan vaksin produksi dalam negeri inavac dapat digunakan sebagai vaksin booster atau dosis penguat untuk remaja pada akhir tahun 2022.

Baca Juga: Kesempatan Kerja Kembali Terbuka Pasca COVID-19, Disnakertrans Jatim Gelar Pelatihan Di BLK Jember

"Booster heterologus Inavac bisa digunakan akhir tahun ini untuk remaja. Izin Penggunaan Darurat (EUA)-nya ditargetkan rilis pada September 2022 dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM)," kata FX Sudirman dalam agenda Lokakarya Pengembangan Obat Dalam Negeri di Hotel Ayana MidPlaza Jakarta, Jumat (26/8/2022).

Rencananya, booster Inavac bersifat heterologus atau campuran vaksin dengan merek atau platform yang berbeda. Menurut FX Sudirman, seluruh tahapan protokol pelaksanaan uji klinis didiskusikan secara berkala dengan BPOM. 

Baca Juga: WHO Cabut Darurat Kesehatan Covid-19 Global, Waktunya Hidup Kembali Normal

"Uji klinisnya berjalan paralel dengan booster heterologus, jadi vaksin Sinovac bisa menggunakan Inavac," katanya.

"Tunggu tanggal mainnya saja. Semuanya secara bertahap," katanya.

Baca Juga: Ikut Program Mudik Gratis BUMN, Wajib Bawa Sertifikat Vaksin Covid-19

Diketahui vaksin COVID-19  buatan Universitas Airlangga (Unair) Surabaya itu masih dalam proses tahapan uji klinik fase 3. Vaksin Inavac berplatform inactivated virus yang kini dikembangkan oleh Tim Peneliti dari Universitas Airlangga (Unair) bekerja sama dengan penyedia fasilitas produksi PT Biotis Pharmaceutical Indonesia.  (yah)

 

Editor : Redaksi