KEK Singhasari diyakini akan menjadi tempat impian bagi para pelaku ekonomi kreatif di Jawa Timur

Reporter : -
KEK Singhasari diyakini akan menjadi tempat impian bagi para pelaku ekonomi kreatif di Jawa Timur
Demo Day SIB Seal Batch 2 di KEK Singhasari Malang, Jumat (9/9).

Malang (Jatimupdate.id) -KEK Singhasari, lanjut Emil, diyakini akan menjadi tempat impian bagi para pelaku ekonomi kreatif di Jawa Timur. Pengembangan KEK Singosari akan sejalan dengan komitmen yang kuat untuk memajukan ekonomi kreatif dan digital.

KEK Singhasari ini dilengkapi dengan ruang ruang yang telah disulap menjadi studio animasi, music, design dan berbagai studio konten kreator," ungkap Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak saat menjadi Narasumber Demo Day SIB Seal Batch 2 di KEK Singhasari Malang, Jumat (9/9).

Baca Juga: Gelar Pelatihan IT dan Medsos, Agatha Ajak Pengusaha Muda Go Digital

"Jadi di studio studio ini satu ruangan yang dilengkapi dengan komputer serta layanan internet cepat dan berisi 6 animator maupun konten kreator. Mereka bekerja dan belajar bagaimana cara membuat konten kreator, animasi berbasis 3D menghasilkan karya karya animasi yang bernilai," tambahnya.

Di hadapan peserta Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB), Social Economic Accelerator Lab (SEAL) Batch 2, Emil berpesan agar semua peserta dapat menciptakan gagasan maupun ide-ide kreatifnya. Social Economic Accelerator Lab (SEAL) sendiri merupakan salah satu program Kampus Merdeka yang diluncurkan oleh Kemdikbud, yaitu Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB).

Dalam perjalanannya, SEAL melakukan pengembangan bisnis strategi antara Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Singhasari Malang dengan Amazon Web Service (AWS) dan memiliki misi dalam mengarahkan penciptaan solusi transformatif dan inovatif untuk kebutuhan transformasi digital.

Baca Juga: Pelatihan Pengembangan Potensi Pemuda Berbasis Ekonomi Kreatif Dihadiri Wakil Ketua DPRD Kab. Blitar

"Jatim memiliki 40 juta penduduk yang tersebar di 38 kabupaten/kota. Ini adalah peluang besar dalam menggerakkan transformasi digital dan peningkatan literasi digital," jelasnya.

CEO KEK Singhasari David Santoso mengatakan, program yang berawal dari kegelisahan KEK Singhasari di ranah digital. Covid mengajarkan bahwa banyak sektor yang bertransformasi digital. 400 siswa mengikuti SIB Siel.

Baca Juga: Lampaui Nasional, Indeks Masyarakat Digital Jatim Tahun 2022 Capai 39,42

Tujuan utama diadakannya program tersebut adalah melatih kemampuan dan memberikan pengalaman kerja dengan terjun langsung di lapangan serta diharapkan mahasiswa dapat menerapkan ilmu yang telah diberikan selama program MSIB berlangsung.( Yah)

Editor : Redaksi