Perpustakaan Nasional EValuasi Kualitas Perpustakaan Sekolah Di Kabupaten Blitar

Reporter : -
Perpustakaan Nasional EValuasi Kualitas Perpustakaan Sekolah Di Kabupaten Blitar
Kunjungan Perpustakaan Nasional di perpus sekolah blitar, Rabu-Kamis,18-19 Oktober 2023.

BLITAR, JatimUPdate.id,- Tingkatkan budaya literasi dikalangan pelajar, pemerintah kabupaten blitar hadirkan tim perpustakaan nasional, Rabu-Kamis,18-19 Oktober 2023.

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia mengirimkan tim Asesor Nasional yang terdiri dari Dr. Hartono, S.S, M.Hum, Drs. Budi Kurniawan, dan Tia Septian, S.Hum untuk mengukur dan mengevaluasi kualitas perpustakaan di Kabupaten Blitar.

Baca Juga: Kemendesa : Peran Dana Desa dalam Peningkatan Literasi Warga cukup tinggi, sekitar 12% sebesar 14 T

Visitasi ini adalah hasil dari kerja sama luar biasa antara Pemerintah Kabupaten Blitar dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Blitar yang dipimpin oleh Eko Susanto, S.T, M.Si. Mereka telah bekerja keras untuk memfasilitasi acara ini dan memastikan segalanya berjalan lancar.

Tim Asesor Nasional telah mengunjungi 7 lokasi perpustakaan yang berbeda, termasuk MIN 13, MIN 14, MI HIDAYATUL ULUM DAYU 01, SDI ZAID BIN TSABIT, SDI MA'ARIF GARUM, SMP ANHARUL ULUM, dan MTS NEGERI 8 SELOPURO.

Baca Juga: PWI Bojonegoro Gelar Seminar Literasi Media dalam Mengawal Clean and Good Governance

Melalui kegiatan diharapkan sekolah dapat meningkatkan kualitas perpustkaan sehingga budaya literasi dikalangan pelajar bisa meningkat.

Baca Juga: Mak Rini Siap Maju di Pilkada Blitar 2024, Bagaimana Peluang Calon Lainnya ?

Pada kesempatan ini sekolah-sekolah yang divitasi menunjukkan komitmen mereka terhadap literasi dan pendidikan. (Yah)

Editor : Nasirudin