Ini Penjelasan BI Jatim Dalam Mendukung Kinerja Perekonomian Jatim Tetap Solid

Reporter : -
Ini Penjelasan BI Jatim Dalam Mendukung Kinerja Perekonomian Jatim Tetap Solid
Ket.Foto:- Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur

Surabaya, JatimUPdate.id,- Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur berkolaborasi bersama Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Cabang Surabaya Koordinator Jawa Timur dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga kembali menggelar Jatim Talk – Road to East Java Economic (EJAVEC) Forum 2024

Bertajuk “Optimalisasi Sektor Ekonomi Unggulan dan Stabilitas Harga untuk Memperkuat Ketahanan dan Mengakselerasi Pertumbuhan Ekonomi Jawa Timur," kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua ISEI Cabang Surabaya Koordinator Jawa Timur, Ketua Departemen Ilmu Ekonomi FEB Unair, Perwakilan Diplomatik Negara Sahabat, Kepala Perwakilan OJK Provinsi Jawa Timur, Kepala Kanwil Instansi Vertikal dan OPD di Wilayah Jawa Timur, Perbankan, Civitas Akademika, Asosiasi, Pelaku Usaha, dan Media.

Baca Juga: Komitmen Transparansi, Rektor Unair Umumkan Kandidat Penerima Golden Ticket Masuk

Dalam sambutannya Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur, Erwin Gunawan Hutapea mengatakan, penguatan sinergi seluruh pemangku kepentingan diperlukan untuk merumuskan strategi dalam mendukung akselerasi kinerja ekonomi Jawa Timur di tengah ketidakpastian global yang masih berlanjut.

“Perekonomian Indonesia diprakirakan meningkat pada 2024, di tengah ketidakpastian global yang masih berlanjut," kata Erwin Gunawan Hutapea kepada awak media,pada Selasa ( 26/3/2024 ) di Vasa Hotel.

Baca Juga: Program Serambi 2024, BI Jatim Sediakan Tukar Uang Baru 23,2 Triliun

Sementara itu,Erwin juga menekankan, perlunya perumusan strategi kebijakan yang dapat mengoptimalkan ekonomi Jawa Timur untuk mendukung ekonomi nasional yang diprakirakan tetap solid dan meningkat pada 2024.

Kata Erwin, seminar tersebut juga merupakan bagian dari Diseminasi Laporan Perekonomian Provinsi (LPP) Jawa Timur Periode Februari 2024 sekaligus membuka kompetisi karya ilmiah bertaraf nasional, East Java Economic (EJAVEC) Forum 2024.

Baca Juga: Pj Gubernur Jatim: Stok Beras, BBM, dan Elpiji Jelang Ramadhan dan Idul Fitri Terkendali

Erwin menyebutkan, beberapa rekomendasi utama dalam mendukung kinerja perekonomian Jawa Timur tetap solid. Yakni Pertama, penajaman fokus pada pengembangan sektor yang lebih memberikan nilai tambah terhadap ekonomi. Kedua, penguatan investasi dengan meningkatkan kelembagaan forum investasi. Ketiga, percepatan infrastruktur dan konektivitas. Keempat, penguatan sisi hulu dan hilirisasi pertanian, serta industri untuk mengurangi nilai impor dan meningkatkan nilai tambah. Kelima, penguatan aspek pembiayaan pembangunan, termasuk dalam mendorong UMKM naik kelas. Keenam, akselerasi digitalisasi sistem pembayaran Jawa Timur, Ketujuh, percepatan belanja daerah. (dji)

Editor : Nasirudin