Soal Ada APK yang Tercecer, KPU Surabaya Beri Jawaban Begini

Reporter : -
Soal Ada APK yang Tercecer, KPU Surabaya Beri Jawaban Begini
Subairi Komisioner KPU Surabaya

Surabaya,JatimUPdate.id - Komisioner KPU Surabaya Subairi mengatakan, pihaknya telah melakukan pembersihan alat peraga kampanye atau APK bersama stakeholder yang dilakukan secara serentak, pada Minggu (11/2) dini hari.

Kendati begitu, Subairi menegskan bila terdapat APK peserta pemilu 2024 yang masih tercecer, menurutnya KPU sifatnya cuma berkoordinasi.

"Soal kemudian apakah APK ini masih ada yang terpasang hari ini. Nah kami memastikan bahwa KPU hanya sifatnya mengkoordinasikan saja." beber Subairi kepada wartawan, di Leedon Hotel, Senin (12/2).

Sebab beber Subairi, berdasarkan perundang-undangan yang wajib membersihkan APK itu adalah peserta pemilu, tim kampanye pasangan calon atau paslon presiden dan wakil presiden.

"Kami sudah melakukan itu semua, membersihkan, menurunkan APK di beberapa titik dan tidak ditingkakan kota," tegas Subairi.

Subairi menjelaskan, KPU Surabaya juga menginstruksikan seluruh jajarannya hingga tingkat kelurahan untuk melakukan pembersihan APK peserta pemilu 2024.

Pembersihan APK itu, lanjut Subairi tentunya telah berkoordinasi dengan stakeholder yang lain.

Misalnya sebut Subairi, Panwascam, pengawas kelurahan dan desa (PKD) untuk melakukan pembersihan bersama-sama, pada Minggu 11 Februari 2024.

"Kami juga menginstruksikan ke seluruh tingkatan kami di bawah, baik PPK di tingkat kecamatan, di TPS di tingkat kelurahan," ujarnya.

"Kami melakukan hal yang sama berkoordinasi dengan stakeholder, dengan panwascam, PKD atau pengawas Kelurahan dan desa, untuk melakukan penertiban secara bersama-sama dimulai dari jam 00.00 WIB di tanggal 11 Februari 2024," demikian Subairi.

Baca Juga: Pengacara Muda Kholisin Susanto Kawal Sengketa Pilpres di MK, Setim dengan BW hingga Refly Harun

Editor : Ibrahim